IQNA

Ka’bah Mengenakan Pakain Ihram

9:31 - June 21, 2022
Berita ID: 3476959
TEHERAN (IQNA) - Tahun ini, Baitullah al-Haram menyambut musim haji lebih awal dari tahun-tahun sebelumnya dan ka’bah mengenakan pakaian ihram.

“Penglola Masjidil Haram, menurut kebiasaan setiap tahun dan menjelang tibanya musim haji 1443, setelah salat Maghrib kemarin malam, mengangkat tiga meter kiswah Ka'bah dan memasangkan kain putih selebar 2 meter di sekelilingnya,” menurut IQNA, mengutip al-Madina.com.

Direktorat Jenderal Masjidil Haram mengumumkan bahwa beberapa jam setelah Azan Maghrib pada hari Minggu malam, kain linen katun putih dipasang di keempat sisi Ka'bah saat para peziarah sedang beribadah atau sedang melakukan talbiah saat tawaf mengelilingi rumah Allah.

Dengan ritual ini, selain melindungi kiswah Ka'bah, dalam arti, rumah Allah, seperti peziarah haji Tamattu’, mengenakan ihram dan berpakaian putih, dengan demikian siap untuk hari-hari haji Tamattu’, yang dimulai dalam waktu kurang dari 20 hari. (HRY)

 

4065334

Kunci-kunci: Ka’bah ، Pakain Ihram ، Haji Tamattu
captcha